Kab Manokwari SelatanPapua BaratPemerintahanPendidikan & KesehatanProvinsi Papua Barat

Gubernur Resmikan Gedung Baru Puskesmas Ransiki

MANSEL, JAGATPAPUA.com – Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan, meresmikan gedung Puskesmas Ransiki, Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel), Rabu (27/5/2020).

Biaya pembangunan gedung Puskesmas yang berada di Kampung Sabri itu sebesar Rp.16 Milyar dari bantuan provinsi Papua Barat.

Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan mengatakan pembangunan Rumah Sakit dan Puskesmas, merupakan program prioritas dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Sehingga lanjut Gubernur keberadaan gedung Puskesmas baru tersebut, perlu diisi dengan sumber manusia yang baik, terutama dari tenaga medis, dokter maupun perawat.

Sementara itu Wakil Bupati Mansel Wempy Rengkung, mengatakan gedung Puskesmas baru ini dibangun sejak tahun 2015 lalu, dengan sumber pendanaan dari pemprov sebesar Rp16 miliar

“Kita harapkan adaya gedung baru ini pelayanan kepada masyarakat dapat ditingkatkan,” tukasnya.

Pada acara peresmian itu, Gubernur Papua Barat atas nama keluarga juga menyerahkan 2000 masker kain kepada Pemda Mansel, agar nantinya dapat diteruskan ke masyarakat.(nae)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta