-1.3 C
Munich
Jumat, November 22, 2024

Sambut HUT RI Ke-77, BPKAD Papua Barat Gelar Lomba Antar Bidang

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com— Dalam rangka menyambut HUT RI Ke-77 tahun 2022, Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Papua Barat menggelar berbagai Lomba Antar Bidang.

Kegiatan lomba tersebut dibuka oleh Kepala BPKAD Papua Barat Drs Enos Aronggear yang diwakili Kabid Aset Yacob Jitmauw di dampingi Sekretaris BPKAD Drs marthen Semunya MM, Kamis (11/8/2022) di Lapangan Voli Kantor BPKAD, Arfai Manokwari.

Sekretaris BPKAD Drs Marthen Semunya MM mengatakan, beberapa kegiatan yang dilombakan tersebut dalam rangka menyambut dirgahayu Kemerdekaan RI ke-77 pada 17 Agustus 2022 pekan depan.

“Tadi pagi saat kegiatan ini dibuka, kita sudah laksanakan lomba Ludo, dan bola voli sore ini (red) dan ada juga lomba goyang balon dan ada satu lomba lainnya lagi,”kata Semunya.

Sekretaris BPKAD Papua Barat, Marthen Semunya MM.

Ia menerangkan, jika kegiatan lomba tersebut hanya khusus dilingkup internal BPKAD Papua Barat dan lomba tersebut dilaksanakan sesuai petunjuk pimpinan.

“Ya jadi kegiatan ini hanya internal di BPKAD Papua barat saja dalam rangka menyambut hari kemerdekaan RI ke- 77 tahun 2022,”ujar Semunya

Tentu kata Semunya, melalui lomba ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan menjalin kekompakan antar staf Bidang juga pimpinan dilingkup BPKAD Papua Barat.

“Kegiatan serupa juga pernah dilaksanakan pada tahun sebelumnya hanya saja tidak sempat dirilis,”cetus Semunya.

Foto bersama Tim Bola Voli BPKAD Papua Barat

Lomba ini dijadwalkan selama 4 hari, terhitung mulai dibukanya lomba tersebut hingga Senin 15 Agustus 2022 pekan depan sekaligus semi final.

Untuk tim voli dibagi dalam 2 grup yakni grup a yaitu tim voli sekretariat BPKAD, Tim voli Bidang Akuntansi dan Tim voli Bidang BK3, sedangkan Grup B yaitu tim voli Bidang Anggaran, Bidang Perbendaharaan dan Bidang Aset Daerah.

Bagi Bidang yang memenangkan setiap jenis lomba akan diberikan hadiah yang telah disiapkan oleh Panitia.(jp/adv)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta