Bupati Waran Serahkan Bantuan Langsung Tunai Bagi 2018 KPM

MANSEL, JAGATPAPUA.com – Bupati Manokwari Selatan (Mansel), Markus Waran menyerahkan bantuan langsung tunai (BLT) kepada keluarga penerima manfaat (KPM), Jumat (29/5/2020).
Bupati Waran mengatakan ada 2018 keluarga penerima manfaat yang menerima bantuan dari Kementerian Sosial RI tahap I yang disalurkan melalui kantor pos.
“Bantuan ini merupakan implementasi dari instruksi Presiden dan ini tahap pertama yang diserahkan lewat kantor pos kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam bentuk tunai,” kata Waran disela-sela penyaluran bantuan secara simbolis di Kantor Pos Ransiki.
Waran menyampaikan adanya Covid-19 berdampak pada ekonomi sehingga adanya bantuan tersebut diharapkan dapat dipergunakan dengan baik.
“Kami berupaya untuk menyalurkan BLT kepada yang berhak menerima berkenaan dengan Covid-19, dan ini tidak ada unsur politiknya,” ucap Waran.
Sementara, Kepala Kantor Pos Papua Barat, Yohanes mengatakan pihaknya dipercayakan menyalurkan BLT tahap I bagi KPM di 3 kabupaten sebanyak 1981 KPM, dengan besaran per kepala keluarga Rp.600 ribu rupiah.
“Penyaluran untuk tahap kedua akan dilakukan bulan Juni, dan di Kabupaten Mansel ada tambahan 13 KPM,” tandasnya.(nae)