Sudirman Said Lantik Pengurus PMI Papua Barat Periode 2020 – 2025

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Sekertaris Jendral PMI Pusat, Sudirman Saidsecara resmi melantik Pengurus Palang Merah Indonesia Provinsi Papua Barat periode 2020 – 2025, di Manokwari Papua Barat, Rabu (8/9/2021).
Pelantikan itu, turut dihadiri Wakil Gubernur Papua Barat, Mohamad Lakotani. Selain pelantikan pengurus PMI Papua Barat, juga dilakukan pelantikan Badan Kehormatan PMI Papua Barat yang dikomandani oleh Dr Agus Sumule serta Sekda Papua Barat, Nataniel Dominggus Mandacan yang kembali terpilih memimpin PMI Papua Barat lima tahun ke depan.
Wakil Gubernur Papua Barat, Mohammad Lakotani mengatakan Pemerintah Provinsi mendukung pelaksanaan tugas PMI di Papua Barat yang merupakan bagian penting dari pekerjaan kemanusiaan. Tugas kemanusiaan yang dilakukan oleh PMI adalah tugas bersama dengan pemerintah sesuai amanat UU Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kepalangmerahan.
“Prinsip kemanusiaan, kesamaan, kenetralan, kemandirian, kesukarelaan, kesatuan, dan kesemestaan adalah motor penggerak yang mengarahkan PMI,” ujarnya.
Lakotani mengakui kontribusi PMI di Papua Barat telah terbukti selama ini. Mulai dari donor darah, penanganan kebencanaan adalah tugas mulia yang telah dilaksanakan oleh PMI Papua Barat. Terlebih peranan PMI di pesisir dan pedalaman yang memiliki potensi kebencanaan.
“Saya berharap ke depan PMI di seluruh kabupaten/kota lebih eksis bekerja untuk masyarakat terlebih di tengah kondisi Pandemi Covid-19,” pungkasnya.(jp/sos)