AdatBawaslu ManokwariBiakDPRD ManokwariEkonomi & BisnisHeadlineHukum & KriminalInfo IklanJayapuraKab FakfakKab KaimanaKab ManokwariKab Manokwari SelatanKab Pegunungan ArfakKab Teluk BintuniKab Teluk WondamaMaybratMRP Provinsi Papua BaratOlahragaPapuaPapua BaratPemerintahanPendidikan & KesehatanPolitikProvinsi Papua BaratRaja AmpatRedaksiReligiSorongSosial BudayaTak BerkategoriTambrauw

Sebagai Garda Terdepan, Kapolda Tornagogo, Apresiasi Tugas Polwan PB

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Tornagogo Sihombing S.I.K.,M.S,i mengapresiasi tugas dan kinerja Polisi wanita (Polwan) Di Papua Barat, yang belum tentu bisa dilakukannya.

“Polwan itu Garda terdepan dalam pelayanan inti. Luar biasa, maka dari itu polwan sangatlan penting,” ungkap Kapolda saat tatap muka bersama Polwan sejajaran Polda Papua Barat, Jumat (19/3/2021) Gedung Arfak Mapolda PB.

Menurut Kapolda, tugas Polwan sangat berat, selain menjalankan tugas pelayanan di Kepolisian, juga mengamankan keluarganya, baik melayani suami dan anak-anak di rumah.

“Ketika pelayanan dirumah sudah dilakukan, dia akan lakukan pelayanan juga di kepolisian. Itu sangat luar biasa, saya belum tentu bisa seperti kalian (Polwan) ” ungkapnya.

Dalam tatap muka itu, Kapolda juga mengingatkan pentingnya eksistensi polwan dalam transformasi Polri khususnya trasnformasi pelayanan Polri terhadap masyarakat.

“Polwan sudah dididik, harus punya kharisma, harus bersedia ditempatkan dimana saja dan harus bisa melayani masyarakat dengan baik,”kata Kapolda

Selanjutnya, Polwan juga diingatkan terkait kode etik Polri yang mensyaratkan banyak aturan yang wajib dipatuhi termasuk Polwan.

“Kode Etik kita harus patuh, martabat polri kita harus jaga. Oleh sebeb itu, jaga wibawa kalian sebagai anggota polri agar tidak jatuh ke tempat yang dapat merusak citra dan martabat Polri,”pesan Kapolda

Selain itu, disiplin kerja dan kinerja juga harus dijunjung , karena menurut Kapolda, hal tersebut sangat penting dalam mewujudkan transformasi pelayanan publik.

“Bagaimana seorang polwan memberikan kasih sayangnya dalam pelayanan sehingga tidak ada gesekan antara masyarakat dengan Polisi,”sebut Kapolda

Kapolda lalu menekankan anggota Polwan untuk tidak menyalahi UU ITE dalam aktifitas bermedsos.

“Saat ini kita sudah melaksanakan virtual police. Jangan sampai kita menegur negur masyarakat tapi kita sendiri yang melanggar,”tutupnya.(JP/alb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta