-0.8 C
Munich
Sabtu, November 23, 2024

Pj Gubernur Waterpauw dan Bupati Ikuti Pemakaman Kepala Distrik Kromomongga Fakfak

Must read

FAKFAK, JAGATPAPUA.com – Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol Purn. Paulus Waterpauw dan Bupati Fakfak Untung Tamsil ikuti rangkaian prosesi pemakaman Kepala Distrik Kramomongga Darson Hegemur di taman makam pahlawan di kelurahan fakfak Utara, Jumat (18/8/2023).

Kehadiran Gibernur di Fakfak bersama Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga, Brigjen TNI Yusuf Ragainaga, Kabinda Papua Barat Brigjen Tahan Sopian Parulian Silaban, dan sejumlah pimpinan OPD.

Sebelumnya terjadi penyerangan sekelompok orang tidak di kenal terhadap rumah dinas kepala Distrik Kramomongga dan SMP 4 Kokas yang mengakibatkan tewasnya sang Kepala Distrik.

Perwakilan Keluarga Samaun Hegemur yang juga Wakil ketua DPRD Fakfak di hadapan Pj Gubernur berharap pelaku segera ditangkap dan diproses secara hukum, Sehingga tidak menimbulkan ketakutan di masyarakat.

“Jika sudah dikantongi nama pelaku kami harap agar diproses secara hukum yang seadil-adilnya, kita semua berharap agar Fakfak tetap aman dan kondusif,” kata Samaun.

Sementara itu, Waterpauw mengutuk keras aksi penyerangan tersebut dan berharap agar proses penyelidikan lancar sehingga Dapat di identifikasi pelakunya.

Dirinya juga berharap masyarakat bersabar menunggu proses penyelidikan yang dilakukan oleh kepolisian, serta Terus menjaga situasi di Kabupaten Fakfak tetap aman.

“Kita serahkan semua prosesnya kepada TNI dan Polri, yang jelas apa yang telah dilakukan mereka adalah tindakan terkutuk dan tidak berkemanusiaan,” ujar Waterpauw. (jp*)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta