2.9 C
Munich
Kamis, November 21, 2024

Laporan Dugaan Korupsi Proyek Jalan Kaimana-Wondama Tetap Jadi Atensi Kejati Papua Barat

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Gabungan mahasiswa dan organisasi masyarakat (ormas) kembali menggelar aksi demo di kantor Kejati Papua Barat di Manokwari, Rabu (22/5/2024).

Dalam aksi demo itu, gabungan mahasiswa dan ormas mempertanyakan progres dari pengaduan yang disampaikan sebelumnya, terkait dugaan korupsi proyek pembangunan jalan Kaimana-Wondama.

Ketua BEM Universitas Caritas Papua, Delfisen Pahala, dalam orasinya mendesak Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Papua Barat, Harli Siregar dan jajaran untuk serius menangani pengaduan tersebut.

“Ini merupakan aksi kami yang kedua kalinya, kami ingin memastikan sejauh mana perkembangan laporan/pengaduan yang sudah kami sampaikan beberapa waktu lalu,” ujarnya.

Ia mengatakan, bahwa nilai anggaran untuk proyek jalan Kaimana-Wondama yang bersumber APBD 2023 Papua Barat cukup fantastis, namun hingga saat ini kegiatan pembangunan jalan Kaimana-Wondama diduga belum tuntas.

“Kami butuh kepastian dari Kejati Papua Barat karena informasi yang kami terima, bahwa kegiatan proyek jalan Kaimana-Wondama hingga saat ini belum selesai dikerjakan,” imbuhnya.

Kesempatan tersebut, Ketua Ormas Pilar Pemuda Rakyat (PIDAR) Papua Barat, Jackson Kapisa, memberikan waktu kepada Kejati Papua Barat 1 Minggu ke depan untuk memberikan jawaban terhadap progres yang dilakukan atas pengaduan tersebut.

“Kami akan kembali dalam aksi jilid 3 satu Minggu ke depan untuk mendapatkan kepastian jawaban atas pengaduan ini. Jangan sampai ada kesan “tebang pilih” di Kejati Papua Barat,” tukasnya.

Ia mengatakan, bahwa masyarakat Kaimana dan Wondama sangat membutuhkan jalan lintas kabupaten tersebut rampung agar bisa digunakan.

“Jalan lintas kabupaten tersebut akan menunjang kegiatan ekonomi, jangan sampai ada praktek korupsi yang menghambat proyek tersebut,” tuturnya menambahkan.

Kesempatan tersebut, Assisten Bidang Pidana Militer (Aspidmi) Kejati Papua Barat, Kolonel Laut (H) Ridho Sihombing mewakili Kajati Papua Barat menerima aspirasi masa pendemo.

Dikatakan Ridho, bahwa aspirasi yang disampaikan akan diteruskan sebagai atensi khusus kepada Kajati Harli Siregar agar ditindaklanjuti.

“Aspirasi ini akan saya laporkan ke pimpinan Kejati Papua Barat, dan terima kasih karena teman-teman mahasiswa dan ormas masih mempercayai integritas kami untuk memberantas korupsi di daerah ini,” tutur Ridho Sihombing sembari menerima pernyataan sikap dari massa pendemo.(jp/ask)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta