Hukum & KriminalKab ManokwariProvinsi Papua Barat

Lahan Seluas 2 Ha Disiapkan Untuk Bangun Kantor Kejati Papua Barat

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Pemprov Papua Barat, telah menyediakan lahan seluas 2 hektar di perkantoran komples Arfai, untuk dijadikan sebagai lokasi pembangunan kantor Kejaksaan Tinggi Papua Barat.

Ini dikatakan Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan, usai menghadiri peresmian kantor Kejati Papua Barat di eks kantor Bupati Manokwari, Selasa (7/1/2020).

“Master plannya sudah ada, dan proses pembangunannya kita harap secepatnya, sehingga diharapkan dapat dikoordinasikan kembali oleh Kejati Papua Barat dan Kejagung, apakah pembangunanya ditanggung oleh Pemprov atau Pempus,” tukas Gubernur.

Selain itu, Gubernur juga menekankan kepada para kepala daerah di kabupaten/kota agar dapat mendukung progres pembangunan kantor Kejati Papua Barat tersebut.(chl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta