Pembangunan Rumah di Kampung Indoor, Terkendala Jalan Berlumpur

BINTUNI, JAGATPAPUA.com – Dandim 1806 Teluk Bintuni, Letkol Inf Kadek Abriawan, mengatakan program TMMD yang dilaksanakan di Kampung Indoor, Distrik Wamesa, Kabupaten Teluk Bintuni, tak sepenuhnya berjalan lancar.
Pasalnya, Anggota Satgas TMMD yang bertugas kesulitan dalam pengankutan bahan kayu menuju tempat pengerjaan rumah, akibat jalan yang dilalui berlumpur.
“Anggota harus bekerja ekstra untuk perbaiki jalan lumpur agar kendaraan pengangkut bahan material bisa lewat. Kondisi ini yang membuat pekerjaan Satgas terhambat,” tuturnya kepada sejumlah wartawan, Senin (05/07/2021).
Selain lumpur sedalam 30 centimeter yang perlu dikeruk, jembatan didaerah itu umumnya terbuat dari kayu, sehingga perlu kehati-hatian untuk melintas disaat musim penghujan.
“Kalau hujan mobil yang akan melewati jalan dan jembatan pasti kesulitan. Mengingat keterbatasan waktu untuk mengerjakan sasaran TMMD, maka hambatan tersebut harus diatasi,” terangnya.
“Memang sebesar apapun kendala apabila kita kerjakan bersama semua pasti bisa teratasi,” tandasnya.(jp/rls)