Gubernur Serahkan Bapok Bagi Para Tokoh Agama di Sorong

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan kembali menyalurkan Bantuan Bahan Pokok bagi para tokoh Agama di Wilayah Kabupaten Sorong.
Penyerahan tersebut dilakukan Rabu (8/7/2020) dalam kunjungan kerjanya di Kabupaten Sorong.
Gubernur berharap bantuan tersebut dapat membantu meringankan beban masyarakat yang ikut terdampak Covid-19.
“Bantuan ini diserahkan melalui lembaga keagamaan, yaitu Kristen, Islam, Katolik, Hindu dan Budha dan penyerahannya bekerja sama dengan Bulog Sorong,” ucap Gubernur.
Sementara itu, alokasi bapok untuk Kabupaten Sorong 8.757 paket yang diperuntukan kepada 8.757 Kepala Keluarga (KK) dengan rincian, masyarakat beragama Kristen 4.613 paket, Islam 2.350 paket, Katolik 1500 paket, Budha 70 paket dan Hindu 224 paket, dengan biaya 1.252.231 miliar dari APBD Provinsi Papua Barat tahun 2020.(me)