MANOKWARI,JAGATPAPUA.com— DPR Papua Barat sedang mempelajari isi dokumen Kebijakan Umum Anggaran ( KUA ) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara ( PPAS ) APBD Perubahan T.A 2022.
Wakil Ketua I DPR Papua Barat Ranley Mansawan, Jumat ( 23/09/2022 ) mengatakan, Dokumen KUA PPAS APBD Perubahan itu diterima dewan pada Kamis (22/9/2022) dari eksekutif.
Dan dokumen tersebut telah didistribusikan ke semua Anggota untuk dipelajari.
Selanjutnya, baru akan dijadwalkan agenda pembahasan melalui sidang Paripurna.
“Dokumennya sudah kami terima kemarin (red) dan sudah kami distribusikan hari ini,”kata Ranley Mansawan.
Ia berharap kepada seluruh Anggota Dewan dan pimpinan agar mencermati isi dokumen tersebut secara baik, apakah pro rakyat atau tidak.
“Kami berharap apa yang menjadi target kita bersama antar Penjabat Gubernur bapak Drs Paulus Waterpauw dan DPR Papua Barat dapat tercapai,”ujarnya
APBD Perubahan yang dibahas dan ditetapkan dapat mengakomodir semua kepentingan masyarakat Papua Barat.
Terkait waktu pembahasan APBD Perubahan tersebut, tambah Ranley masih menunggu jadwal yang ditetapkan oleh Badan Musyawarah.
“Setelah materi ini dibagikan mudah-mudahan dicermati dan dikoreksi atau dilihat dulu dipelajari bersama oleh semua anggota supaya selanjutnya dijadwalkan Bamus,”tandasnya.(jp/win).