1.4 C
Munich
Jumat, November 22, 2024

Dijagokan, Tiga Bacaleg Partai Golkar ini Potensial Rebut Kursi DPR RI Dapil Papua Barat

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com— Roma Waterpauw, Alfons Manibuy, dan Muhammad Uswanas adalah Bacaleg DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Papua Barat yang dinilai sangat potensial untuk menduduki kursi legislatif di Senayan.

Ketiga Bacaleg tersebut diusung oleh DPD Partai Golkar Papua Barat untuk merebut kursi DPR-RI pada pemilu 2024 mendatang.

Plt Ketua DPD Golkar Papua Barat, Syahmud Basri Ngabalin mengatakan, dari tiga Bacaleg itu Golkar menargetkan “harga mati” bisa peroleh dua kursi DPR-RI .

Bacaleg DPR RI Alfons Manibuy adalah mantan Bupati Bintuni dan Muhammad uswanas mantan Bupati dua periode.

“Sehingga dengan pengalaman itulah keduanya juga memiliki potensi kuat untuk merebut kursi DPR-RI “ujarnya

Ia menuturkan, tiga Bacaleg DPR-RI ini sudah menjadi keputusan partai, ia pun sudah berkoordinasi dengan DPP dan menyampaikan sejumlah kriteria apalagi mereka merupakan kader potensial.

“Kita telusuri latar belakang, sehingga dari penelusuran itulah dengan data komunikasi yang dimiliki kita temukan tiga nama itu untuk diusung menjadi Bacaleg DPR-RI.

Menurut Syahmud, Ibu Roma Waterpauw perwakilan dari representasi perempuan yang diakomodir sesuai petunjuk DPP Partai berlambang pohon beringin ini.

“Tim juga sudah mengkoordinasikan dengan daerah – daerah yang memang secara spesifik ada titik temunya sehingga ibu Roma diakomodir Golkar untuk kami usung sebagai Bacaleg,”kata Politisi muda Golkar ini.

Berbicara terkait adanya perempuan Papua yang juga potensial untuk diusung sebagai Bacaleg DPR-RI pasti ada saja, kata Syahmud Ngabalin tetapi hal tersebut sudah menjadi keputusan DPP.

“Kita hanya mengusulkan DPP yang memutuskan, dan sudah melalui tahapan dan mekanisme partai, ketiga Bacaleg ini sudah dipanggil ke DPP dan sudah mendapatkan SK Bacaleg,”cetusnya.

Untuk DPR-RI lebih lanjut Syahmud, menjadi kewenangan DPP, kewenangan DPD Golkar Papua Barat hanya untuk calon DPR Papua Barat.

“Namun prinsipnya bagi Golkar, siapapun yang diusung targetnya adalah bisa menjadi pengumpul suara terbaik untuk menentukan perolehan kursi di setiap dapil. Jadi dengan berbagai pendekatan, berbagai keputusan dan konsekuensi yang penting adalah Golkar bisa meraih suara terbanyak,”tandasnya.(jp/ask)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta