5.1 C
Munich
Minggu, Desember 22, 2024

Bupati Mansel Serahkan Bantuan Alat Perbengkelan Bagi UKM

Must read

MANSEL, JAGATPAPUA.com – Pemerintah Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel), berupaya menggenjot perekonomian dengan memperhatikan usaha kecil menengah. Dinas Perindakop, memberikan program pemberdayaan masyarakat untuk merangsang pertumbuhan perekonomian usaha kecil.

Sedikitnya 25 set alat perbengkelan diserahkan kepada para pelaku usaha ekonomi kecil di wilayah tersebut. Masing-masing 22 set untuk bengkel motor dan 3 set untuk bengkel mobil.

Penyerahan secara simbolis bantuan hibah yang bersumber dari DAK tahun 2019, dilakukan oleh Bupati Mansel Markus Waran, di pendopoh Baypas Distrik Ransiki, Kamis (30/4/2020).

Kadis Perindagkop Mansel, Drs. Syarial mengatakan, bantuan ini diserahkan dalam upaya mengenjot pertumbuhan pengembangan perputaran perekonomian masyarakat usaha kecil menengah.

“Ini bantuan hibah dalam bentuk alat perbengkelan motor dan mobil menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun anggaran 2019 sebesar Rp2 miliar,” ungkapnya.

Selain itu, dia mengaku seluruh pengusaha bengkel yang memperoleh bantuan ini wajib melaporkan pendapatan perhari setelah dan sesudah ada bantuan tersebut.

Sementara Bupati Mansel, Markus Waran mengatakan adanya bantuan ini tentu sangat membantu dalam pengembangan usaha kecil menengah.

“Pemerintah secara bertahap akan terus membantu dalam pengembangan usaha kecil dan menengah,” ucap Bupati.

Bupati berharap bantuan ini dapat digunakan sebaik-baik dan tidak untuk dijual kepada pihak lain.(nae)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta