HeadlineKab Manokwari

Wujudkan Keamanan, Akses Masuk Penduduk Non Manokwari dan Bangunan Liar Segera Ditertibkan

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Pemerintah Daerah Manokwari segera menertibkan akses masuk penduduk non ber-KTP Manokwari dan bangunan liar, demi mewujudkan Manokwari yang aman dan maju dari segi pembangunan.

Hal itu diungkapkan Bupati Manokwari, Hermus Indou SIP.,MH kepada awak media, Selasa (11/1/2022) di Manokwari.

Hal ini patut dilakukan melihat pertumbuhan penduduk di wilayah Manokwari terus meningkat dan pemanfaatan ruang wilayah Manokwari semakin tidak teratur. Warga menggunakan ruang sesukanya banyak bangunan liar dibangun di pinggir jalan. Seakan tidak hidup didalam sebuah negara dan tidak ada hukum yang mengatur soal tata ruang di daerah ini.

“Jadi tidak bisa masuk seenaknya di Manokwari, dan melakukan apapun di wilayah kita, karena bisa jadi orang itu datang masuk ke wilayah kita dan berbuat onar lalu pergi kembali ke daerah lain dengan meninggalkan masalah,”tandasnya

Untuk itu, Bupati berharap kedepan para kepala Distrik dan lurah di Manokwari, dapat membantu pemerintah Daerah dalam mengimplementasikan perda trantib kita dalam rangka pengendalian pemanfaatan ruang Manokwari tetapi juga melaksanakan penertiban umum, termasuk bangunan liar yang hari ini berkembang luar biasa di Manokwari.

“Kita mendukung pembangunan dalam rangka kesejahteraan masyarakat di Manokwari tetapi kita juga butuh ketertiban, ada bangunan yang sudah mendapatkan ijin dan membangun di area yang sudah di ijinkan dari pemerintah. Tidak sesukanya,”tegas Bupati

Terkait hal ini, lebih lanjut Bupati, pihaknya akan mengevaluasi semua kebijakan yang sudah di prioritaskan bahkan aktivitas sosial kemasyarakatan bagi aktivitas ekonomi di kota Manokwari ini yang belum memperoleh ijin resmi dari pemerintah, itu terpaksa harus kita bersihkan.

“Terkait ini saya sudah rapatkan dengan forkopimda (red), dan saya sudah menginformasikan dalam rangka implementasi perdana trantib kita, saya minta kita didik Masyarakat kita agar mau hidup tertib di Manokwari,”tandas Bupati

Selain itu, terkait kebersihan khususnya pengolahan sampah, pada bagian ini tentu kepala Distrik dan lurah menjadi garda terdepan dari penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kemasyarakatan.

Ia berharap tamu yang datang ke Manokwari dapat menikmati Manokwari yang indah, bersih dari sampah, sampah tidak bertebaran di mana-mana.

“Karena itu kepala Distrik dan lurah di Manokwari barat juga harus bekerja 24 jam, kita punya waktu untuk tidur itu sedikit dan bekerja lebih banyak tetapi juga kesehatan harus selalu di perhatikan, sehingga kita pastikan Manokwari barat ini menjadi Distrik yang bisa maju dan mencipatakannya sebagai icon ibu kota provinsi Papua Barat kita kelola dengan sebaik-baiknya,”sebut Bupati.(jp/alb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta