Wempi Rengkung Minta Pjs Kepala Kampung Percepat Tahapan Pilkam

MANSEL,JAGATPAPUA.com– Wakil Bupati Manokwari Selatan (Mansel) Wempi Rengkung meminta agar setiap Pejabat Sementara (Pjs) Kepala Kampung bisa mempercepat persiapan Pemilihan Kepala Kampung (Pilkam).
Dikatakan Rengkung setiap Pjs diberi nota tugas selama enam bulan. Namun Rengkung berharap tahapan Pilkam bisa dirampungkan dalam tiga bulan.
“Biar nanti pelantikan Kepala Kampung bisa dilaksanakan bertepatan dengan perayaan 17 Agustus,” tuturnya, Selasa (5/4/2022).
Rengkung kemudian meminta adanya kordinasi berjenjang antar lini, guna mensukseskan Pilkam di Mansel.
“Jadi harus ada kordinasi dari tingkat kampung, kemudian ke distrik, kemudian ada juga DPMK, bagian pemerintahan, Sekda, baru ke saya dan Pak Bupati yang tinggal memantau,” ujarnya.
Rengkung berharap pelaksanaan Pilkam di 57 kampung di wilayah Mansel bisa berjalan baik.
“Dengan anggaran yang ada, harus dicukupkan. Memang di setiap wilayah beda-beda aturan, tapi kalau di Mansel, pelaksanaan Pilkam harus serentak terlaksana,” pungkasnya.(jp/dhy)