-0.6 C
Munich
Jumat, November 22, 2024

Tingkatkan Kerukunan, Polda Papua Barat Gelar Bakti Religi

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Jajaran Polda Papua Barat terus berupaya melakukan pendekatan – pendekatan kepada umat beragama dalam rangka meningkatkan kerukunan.

Salah satu upaya tersebut dilakukan melalui bakti religi di rumah – rumah ibadah. Salah satunya di GKI Efrata Wosi Jalan Pertanian Wosi, Manokwari, Minggu (30/6/2019).

Bakti religi ini ditandai dengan penyampaian bingkisan kasih dari Kapolda Papua Barat kepada Jemaat Gereja Efrata yang diwakili oleh Pendeta M.Lahamudin.

Kapolda Papua Barat, yang diwakili Wadir Krimum AKBP Romy Tamtelahitu, S.Sos, S.I.K, mengatakan bakti religi di rumah-rumah ibadah tersebut dilaksanakan dalam rangka HUT ke-73 Bhayangkara pada 1 Juli 2019.

“Ini juga merupakan salah satu bentuk pendekatan kepada umat beragama agar tetap menjaga kerukunan antarumat beragama di Papua Barat, lebih khusus Manokwari,” ungkapnya.

Romi juga mengajak seluruh elemen masyarakat dapat membantu Polda Papua Barat, dalam menjaga kedamaian dan keamanan di wilayah tersebut.

“Kami harap seluruh jemaat Efrata Wosi, dapat memeriahkan hari Bhayangkara dan hadir pada Sabtu 6 Juli 2019, guna mengikuti jalan sehat, panggung rakyat dan lomba yospan, serta Senin 10 Juli 2019 di lapangan Borarsi dalam acara syukurannya,” tandasnya.

Perwakilan Polda yang hadir dalam acara tersebut, Kanit 1 Subdit 2 Siber Ditreskrimsus, AKP Robin Kumbarayuda, S.Sos, Panit 1 Subdit 3 Tipikor Ditreskrimsus, Ipda Tjantje Bawues, SH, dan Banit Bid Humas, Bripda Dewi.(red)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta