HeadlineKab FakfakPendidikan & KesehatanProvinsi Papua Barat

Tambah 15 Anak Di Raduria Fak-Fak, Kini Pj Waterpauw Asuh Sekira 75 Anak Stunting

FAKFAK,JAGATPAPUA.com— Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Pur) Paulus Waterpauw MSI mengangkat 15 anak asuh yang terkena stunting di Kampung Raduria Distrik Fakfak Tengah.

Hal itu dilakukan Pj Gubernur pada saat melaksanakan gerakan intervensi percepatan penanganan kemiskinan extreem dan stunting di Kampung Raduria Distrik Fakfak Tengah, Selasa (20/6/2023).

“15 anak menjadi tanggungjawab saya dan sisanya nanti Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menanganinya,”ujar Gubernur Waterpauw.

Ia berharap Bupati Fakfak dan perangkatnya bisa melakukan hal yang sama. Karena kebijakan program mama dan bapak dinilai efektif mempercepat penurunan stunting.

Tercatat hingga saat ini Penjabat Gubernur telah memiliki sekira 75 anak asuh yang tersebar di seluruh Kabupaten. Program anak asuh dimana perbulannya diberikan bantuan 500 ribu selama 3 bulan pertama, apabila dievaluasi masih memerlukan penanganan dilanjutkan tahap kedua.

Pada saat itu juga dilakukan tanda tangan komitmen bersama dalam Percepatan Penanganan Kemiskinan Extreem dan Stunting di Fakfak.(jp/rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta