Sistem Jemput Bola, Pemkab Manokwari Kejar Target 70 Persen Vaksinasi di 2021

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Pemerintah Manokwari kembali melaksanakan Vaksinasi covid-19 secara massal untuk memenuhi target 70 persen di penghujung tahun 2021.
Pelaksanaan Vaksinasi kali ini, menyasar ASN dan tenaga Honorer dilingkup Pemkab Manokwari, Selasa (23/11/2021) di pusatkan di Halaman Kantor Bupati Manokwari.
“Karena itu apa yang kita lakukan saat ini secara maraton akan kita lakukan bukan hanya di Kantor Bupati Manokwari saja, namun sesuai jadwal akan dilakukan dengan sistem jemput bola dibeberapa wilayah atau kompleks yang kita tahu itu potensinya sangat besar masyarakat kita yang belum di vaksin, dan tidak mau datang untuk di vaksin,”ungkap Bupati Manokwari, Hermus Indou SIP.,MH kepada awak media.
Menurut Bupati, pada prinsipnya
pemerintah menggunakan sistem jemput bola dengan mendatangi lokasi permukiman masyarakat khususnya yang belum disuntik Vaksin.
Sementara, Kabid Kedaulatan Logistik BPBD Manokwari Joni Indou mengatakan, agar masyarakat jangan percaya berita Hoax tentang vaksin bahwa bisa membuat orang meninggal.
” Itu tidak benar buktinya saya saat ini baik-baik saja setelah melakukan vaksinasi tahap pertama,”ujarnya
” Kata Joni dimana dirinya sempat juga belum mau untuk melakukan vaksin karena membaca dan mendengar tentang berita-berita yang ada, namun karena adanya Instruksi Bupati yang mengharuskan PNS dan Honorer harus Vaksin, maka saya memberanikan diri untuk melakukan Vaksinasi apalagi dalam keluarga saya sebagai kepala keluarga,” kata Joni.(jp/alb)