MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran ST.,MT mengatakan, Rencana Kerja (Renja) OPD dilingkup Pemda Mansel harus mengacu pada Visi Misi Bupati.
Hal itu diungkapkan Waran saat membuka Musrenbang RKPD tahun 2022 dilingkup pemkab Mansel di Pendopo Lachay Roi Ransiki, Sabtu (1/5/2021).
Waran mengatakan, Musrenbang tersebut merupakan bagian dari proses perencanaan yang tidak terpisahkan dari penganggaran.
Menurut Bupati, dokumen perencanaan dan dokumen penganggaran merupakan satu yang tidak bisa dipisahkan, diatur dalam UU Nomor 25 Tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional yang secara garis besar menjelaskan penyusunan APBD berpedoman dari RKPD.
“Sehingga pelaksanaan Musrenbang ini sangat penting karena menjadi bahan penyempurnaan rancangan RKPD serta menjadi acuan dalam penyusunan KUA dan PPAS,”jelas Waran
Musrenbang penting dilakukan karena sebagai dasar penting yang perlu dilakukan di pemerintahan dengan mengacu pada sasaran pembangunan termasuk dibidang SDM , Penukaran daya saing ekonomi, peningkatan kinerja pemerintahan Mansel.
“Hal ini harus benar-benar dilakukan sehingga dirinya berharap seluruh program pembangunan lima tahun mendatang harus benar benar terealisasi dengan baik,”ungkap Waran.(JP/NAE)