Kebijakan Gubernur Papua Barat Masuk Dalam Lima Kemenangan Dunia Bidang Lingkungan

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com-Kebijakan Pemerintah Provinsi Papua Barat dalam melindungi hutan di Tanah Papua mendapat apresiasi yang luar biasa dari media internasional National Geographic.
Dalam rilisnya Kamis (9/12/2021) media ini menempatkan kebijakan perlindungan hutan yang dibuat oleh Pemerintah Provinsi Papua Barat masuk dalam lima kemenangan dunia di bidang lingkungan pada Tahun 2021 yang memberi harapan bagi kehidupan mahkluk hidup dunia.
Dalam publikasinya berjudul 5 environmental victories from 2021 that offer hope (nationalgeographic.com), media yang berkantor pusat di Washington DC Amerika Serikat ini menguraikan, saat ini dunia diperhadapkan pada kondisi yang menyedihkan, karena lebih dari satu juta spesies terancam punah, kadar karbon dioksida di atmosfer terus meningkat dan planet ini diguncang oleh serangkaian perubahan iklim yang dipicu kejadian cuaca ekstrim.
Sementara itu, dunia terus bergulat dengan pandemi mematikan yang sepertinya tidak akan pernah berakhir. Namun, di penghujung Tahun 2021, ada aksi-aksi hebat yang dilakukan berbagai pihak di dunia yang memberi alasan untuk merasa optimis tentang kondisi lingkungan hidup saat ini. Bahkan National Geographic mengibaratkan seperti tanda-tanda keberhasilan di jalan yang panjang dan sulit, seperti yang dilalui oleh Pemerintah Provinsi Papua Barat bersama Mitra Pembangunan di Tanah Papua ini.
Dalam publikasinya, National Geographic menulis Pemerintah Provinsi Papua Barat di Indonesia mencabut izin untuk 12 kontrak perkebunan Kelapa Sawit yang mencakup lebih dari 660.000 acre (area dua kali ukuran Los Angeles), tiga perlima diantaranya masih berhutan perawan.
Kelompok hak-hak lingkungan dan masyarakat adat mendesak pemerintah untuk melangkah lebih jauh dan mengakui hak-hak masyarakat adat di wilayah tersebut untuk mengelola hutan sendiri. Tiga dari 12 pemegang kontrak terus memperjuangkan keputusan pemerintah di pengadilan. Namun kabar terakhir, salah satu Pemerintah Kabupaten di Provinsi Papua Barat, yaitu Kabupaten (Bupati) Sorong meraih kemenangan atas gugatan yang diajukan oleh para pemegang ijin perkebunan tersebut.(jp/rls)