4.7 C
Munich
Minggu, Desember 22, 2024

Jelang 1 Desember, Pengamanan di Manokwari Diperketat

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Kapolres Manokwari, AKBP Deddy Foury Millewa, meminta masyarakat tetap beraktivitas seperti biasa dan tidak terprovokasi berbagai ajakan atau isu tentang 1 Desember, yang diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Bangsa Papua.

“Masyarakat tidak perlu takut, aktivitas diluar, aparat keamanan siap berikan rasa aman,” ungkap Kapolres, usai mengikuti apel gelar pasukan, Sabtu (30/11/2019) malam.

Selain itu, Kapolres mengatakan patroli juga akan ditingkatkan dengan skala besar. TNI/Polri siaga 1 hingga 5 Desember mendatang.

“Saat ini situasi Kamtibmas masih kondusif aman dan terkendali, namun harus tetap diantisipasi,” tuturnya.

Informasi yang diperoleh, patroli gabungan, terdiri dari Kodim 1801 Manokwari sebanyak 2 pleton, Sat Brimob Polda Papua Barat 2 SSK, Polres Manokwari 2 SSK, dan BKO Brimob Nusantara 4 SSK.

Personil TNI/Polri, akan dibagi dalam 4 zona, yakni zona 1 di seputaran Andai hingga ke Maruni, sedangkan zona II terpusat di dalam kota Manokwari. Untuk zona III dipusatkan di Amban, dan zona ke IV patroli laut.(cr)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta