Hadiri HUT Ke-127 Kota Manokwari, Bupati Hermus Apresiasi Gubernur Mandacan

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-127 Kota Manokwari. Upacara tersebut diselenggarakan di Halaman Kantor Bupati, Sabtu (8/11/2025).
Bupati Manokwari, Hermus Indou, S.IP., MH., mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan berterima kasih secara khusus kepada Gubernur dan jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat.
“Pemda Manokwari bersyukur kepada Tuhan Yang Mahakuasa karena hari ini Pemerintah Provinsi Papua Barat yang dipimpin oleh Gubernur Papua Barat Bapak Drs. Dominggus Mandacan, M.Si, memenuhi undangan Pemerintah Kabupaten Manokwari untuk menjadi inspektur upacara,” ujar Bupati Hermus Indou.

Menurut Bupati Hermus, kehadiran Gubernur pada momen bersejarah ini bukan hanya sekadar seremoni. Ia menilai hal tersebut memiliki makna yang sangat mendalam dan strategis bagi pembangunan Manokwari ke depan.
“Ini adalah hal yang sangat bermakna bagi Pemda Manokwari untuk memastikan bahwa akan ada kolaborasi dan sinergi dari Pemprov Papua Barat dan Pemda Manokwari,” tegas Hermus.
Bupati Manokwari menekankan bahwa sinergi ini penting untuk mewujudkan Manokwari sebagai Ibu Kota Provinsi yang maju, mandiri, dan berdaya saing, serta yang paling utama adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Hermus Indou juga menyampaikan terima kasih kepada Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat beserta jajaran, dan semua pihak yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri perayaan HUT ke-127 Kota Manokwari, memperkuat semangat kebersamaan di hari jadi kota.(jp/alb)













