MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Melalui Program Pendaftaran Tanah Sistematik Lengkap (PTSL) Presiden RI Joko Widodo, tahun 2020 Badan Pertanahan Nasional Provinsi Papua Barat telah menerbitkan sebanyak 7.725 sertifikat tanah masyarakat diwilayah provinsi PB.
Dari total 7.725 sertifikat tersebut, sebanyak 30 sertifikat diserahkan oleh Gubernur Papua Barat Drs Dominggus Mandacan kepada 30 orang perwakilan masyarakat pemilik tanah usai acara penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat se-Indonesia oleh presiden RI Joko Widodo yang dilakukan secara virtual, Selasa (5/1/2021) di Aston Niu Manokwari.
Kepala BPN Papua Barat Freddy Kolintama mengatakan, selanjutnya sisa 7.065 sertifikat yang belum dibagikan tersebut segera direalisasikan hingga ke tangan masyarakat di seluruh Kabupaten Kota di Papua Barat.
“Dengan demikian maka target kami di tahun 2020 tuntas terealisasi, sehingga kedepan kita tinggal menggenjot target sertifikat tanah tahun ini,”ujarnya
Melalui program Pendaftaran tanah sistematik lengkap (PTSL) Presiden Joko Widodo lebih lanjut Freddy mengatakan, secara lengkap akan disampaikan khususnya untuk target BPN papua Barat tahun 2021 mengingat adanya perubahan-perubahan yang kemudian akan disesuaikan dengan ketersediaan anggaran juga kesiapan Kabupaten-Kota ditengah situasi pandemik Covid-19.
Tetapi untuk Papua Barat, diprediksi target sertifikat tanah 2021 mencapai diatas 30 Ribu, dengan harapan kondisi masyarakat dan situasi pandemic covid-19 dapat segera teratasi.(me)