Pada pemantauan pertama, Dominggus, mengunjungi Distrik Manokwari Barat, dan selanjutnya ke Distrik Manokwari Utara.
Kesempata ini, Dominggus berbincang dengan petugas kecamatan dan menanyakan terkait kesiapan distribusi logistik ke kecamatan untuk selanjutnya diberikan ke TPS-TPS.
“Dari hasil pantauan kesiapan, dipastikan hingga sore ini distribusi logistik ke setiap TPS sudah mencapai 99 %, dimana 1 % adalah tahap akhir untuk pencoblosan tanggal 17 besok,” ungkap Dominggus, yang dirilis melalui Blog Humas Pemprov Papua Barat.
Selain dua distrik ini, Gubernur juga memantau langsung kesiapan KPUD Manokwari, serta KPUD Provinsi Papua Barat.
Disela – sela pemantauan, Dominggus mengimbau kepada seluruh masyarakat di Provinsi Papua Barat agar, besok dapat menggunakan hak pilihnya, karena 1 suara dapat menentukan nasip bangsa 5 tahun kedepan.
“Jangan sampai ada yang Golput, besok kita semua harus menggunakan hak pilih,” ucap Dominggus.
Dominggus meminta kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga Kamtibmas dalam pelaksanaan Pileg dan Pilpres besok.
“Jangan sampai ada yang mabuk dan bikin onar, kita harus menjaga keamanan Pileg dan Pilpres. Kita harus merubah statmen rawan 1 menjadi aman 1 di Papua Barat,” tutup Dominggus. (me)