RANSIKI, JAGATPAPUA.com — Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Manokwari Selatan (Mansel) melaksanakan rapat koordinasi guna pendataan keluarga pra sejahtera atau keluarga miskin.
Kepala Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Mansel Agus Saiba mengatakan, pelaksanaan Rakor ini bertujuan agar pendataan keluarga pra sejahtera dan miskin bisa berjalan baik, sehingga setiap program bantuan bisa tepat sasaran.
“Kita cari metode pendataan, pelaksanaan serta validasi yang tepat. Ini guna memastikan bantuan tepat sasaran,” tuturnya.
Agus Saiba kemudian berharap, adanya proses pendataan yang berjalan baik di setiap distrik yang ada di wilayah Mansel.
“Kenapa saya undang enam distrik? Karena masyarakat yang kurang mampu ini ada di distrik. Yang tahu kondisi yang ada di tengah masyarakat tentunya Kepala Distrik. Kemudian kami undang juga dari Disdukcapil, karena ini tentang NIK maupun adanya data nama ganda. Kemudian kita juga undang Kantor Pos, karena mereka yang menyalurkan bantuan yang ada,” ujarnya.
Ia kemudian menekankan, dalam pendataan nanti, tidak ada keluarga ASN ataupun keluarga yang mampu namun tetap menerima bantuan.
“Kita tertibkan data. Karena data yang sudah-sudah itu banyak data yang kurang tertib. Kita mau sejahterakan masyarakat. Kita harus angkat masyarakat yang betul-betul layak dibantu,” tegasnya.(jp)