-1.4 C
Munich
Jumat, November 22, 2024

Demas : Kehadiran Kejati Sebagai Kado Awal Tahun Bagi Masyarakat Papua Barat

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Bupati Manokwari, Demas Paulus Mandacan, mengatakan kehadiran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat, dapat diibaratkan sebagai hadiah diawal tahun 2020.

“Saya secara pribadi berterimakasih. Ini kiranya menjadi hadiah diawal tahun 2020, dan sepatutnya kita berterimakasih kepada Presiden, yang sudah merealisasikan apa yang jadi keinginan masyarakat di Papua Barat,” ungkap Demas, pada acara peresmian kantor Kejati Papua Barat, Selasa (7/1/2020).

Demas mengatakan kehadiran Kejati Papua Barat, tentu dapat memaksimalkan pelayanan hukum yang efektif bagi masyarakat.

“Kami ucapkan selamat datang bagi Kajati dan keluarga yang telah ditunjuk melaksanakan tugas dan selamat bagi para Asisten yang sudah dilantik. Selamat datang di kota kami,” ucap Demas.

Demas berharap hadirnya Kejati dapat saling bahu-membahu bergandeng tangan melayani masyarakat demi mewukudkan program Nasional Indonesia Maju di Provinsi Papua Barat.

Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Yusuf, SH, MH menambahkan meski masih berstatus kantor sementara, namun tetap akan difungsikan sebaik mungkin untuk melayani masyarakat.

“Masih banyak tugas yang perlu kita selesaikan mulai dari rekrutmen, pembinaan dan para staf juga perlu diberikan diklat. Semua ini juga harus kita siapkan,” tandasnya.(chl)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta