Pj Gubernur Siapkan Rolling Jabatan Pemprov Papua Barat Tahap Ke-3

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Segera lakukan Rolling jabatan di lingkup Provinsi Papua Barat, Penjabat Gubernur Komjen Pol. Paulus Waterpauw menyebutkan hanya tinggal menunggu persetujuan Badan Kepegawaian Nasional (BKN).
“BKD kita sedang menghadap BKN untuk meminta persetujuan, kalau dari Mendagri dan Komisi ASN sudah memberikan izin sehingga kita menunggu, mudah-mudahan bisa segera,” kata Waterpauw, Rabu (9/8/2023).
Gubernur juga mengatakan Rolling jabatan ASN Pemprov Papua Barat tahap ketiga tersebut juga akan bersamaan dengan pelantikan penjabat (Pj) Sekretaris Daerah.
“Untuk Pj Sekda Surat Keputusannya sudah ada, nanti kita akan lakukan pelantikan bersamaan dengan rolling pimpinan OPD. Untuk namanya belum bisa di buka dan masih menjadi rahasia,” lanjut dia.
Disebutkan, rolling jabatan yang dilakukan merupakan hasil evaluasi yang telah diikuti oleh sejumlah pimpinan OPD di Provinsi Papua Barat beberapa waktu lalu.
Bahkan Waterpauw membocorkan, dalam prosesnya nanti tidak ada pejabat yang di non job kan, namun hanya sebatas penyegaran bagi pejabat yang sudah cukup lama menjabat di suatu instansi.
“Jumlahnya tidak banyak hanya kita geser tidak ada yang di non job kan kita hanya melakukan penyegaran sehingga seorang pejabat di satu jabatan yang cukup lama bisa mengemban amanah yang baru,” tandas Waterpauw.
Seperti diketahui, Sebelumnya pada tahap pertama Waterpauw melakukan rolling Jabatan Tinggi Pratama pada 31 Maret 2023, selanjutnya pada tahap kedua berupa pengisian jabatan fungsional dan administrator pada 23 Juni 2023. (jp*)