-1.4 C
Munich
Jumat, November 22, 2024

Bupati Berikan Bonus Rp100 Juta Untuk Perseman Sebagai Bentuk Apresiasi

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– “Perseman adalah harga diri Daerah, Perseman adalah icon Daerah, Perseman adalah identitas Daerah di bidang olahraga, ketika bendera Perseman berkibar pasti masyarakat dan pemerintah bangga

Pujian itu, dilontarkan Bupati Kabupaten Manokwari Hermus Indou SIP.,MH saat menerima Tim Perseman Manokwari usai memenangkan kompetisi liga III di Kabupaten Kaimana, Papua Barat Sekaligus Penyerahan Penghargaan Berupa Bonus Dari Pemerintah Kabupaten Manokwari, Rabu (12/1/2022) di Ruang Sasana Karya, Kantor Bupati, Sogun Manokwari.

“Kita merasa bangga karena Perseman yang merupakan Jati diri kita mampu membuktikan kepada daerah lain bahwa Manokwari juga mampu bersaing dan mendapatkan prestasi yang mengharumkan nama kota Manokwari,”ucap Bupati

Sejak awal bertanding hingga selesai Perseman mendapatkan hasil yang sangat luar biasa, sebagai satu-satunya tim yang lolos dari liga III zona papua Barat, jika kekalahan berpihak ke Perseman maka akan ada banyak komentar negatif yang juga berimbas kepada Manajemen perseman.

“Saya atas nama pemerintah memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pemain dan manajemen perseman yang sudah berjuang dengan segala usaha untuk memberikan prestasi dan mengharumkan nama daerah Manokwari sebagai kota injil dan ibu kota provinsi Papua Barat,”ungkap Bupati memberikan pujian atas kemenangan Perseman.

Namun kemenangan Perseman ini merupakan permulaan perjalanan dalam membangun prestasi olahraga Manokwari di panca nasional sehingga membutuhkan kerjasama yang baik antar semua pihak terkait.

“Tak hanya memberikan apresiasi saja tetapi pemerintah harus menjamin mereka (para pemain) tidak hanya sekarang ketika masi menjadi pemain dan setelah itu tidak bekerja lagi tetapi kita harus menjamin para pemain untuk masa depan mereka baik itu saat masi menjadi pemain maupun tidak,”tandas Bupati.(jp/alb)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta