Kab Manokwari SelatanPapua BaratPendidikan & KesehatanProvinsi Papua Barat

Kepala Distrik Tahota Akui Minimnya Tenaga Pengajar

RANSIKI, JAGATPAPUA.com –– Kepala Distrik Tahota, Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) Dwi Ibrahim mengakui masih minimnya tenaga guru di distrik yang ia pimpin tersebut.

Bahkan dikatakan Dwi, satu guru di Distrik Tahota harus mengajar satu hingga tiga kelas.

“Benar sekali, guru di daerah Tahota satu orang harus mengajar satu sampai dengan tiga kelas,” tuturnya.

Dia kemudian berharap, adanya perhatian dari Dinas Pendidikan Mansel terkait kurangnya tenaga pengajar di Distrik Tahota.

“Guru PAUD juga sangat dibutuhkan, agar anak-anak bisa terbiasa sejak dini ke sekolah dan tidak sering-sering ikut orang tua masuk hutan,” ujarnya.

Sebelumnya juga, Kadisdik Mansel Tera Auri mengakui masih minimnya tenaga guru di daerah pelosok di wilayah Mansel.(jp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta