KUMURKEK, JAGATPAPUA.com – Sebanyak 29 murid Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Yarat Maan Konja (Yamko) Maybrat, diwisuda. Penamatan para wisuda ini dilaksanakan di Kampung Konja, Rabu, (12/6/2019).
Hadir diantaranya, Staf Ahli Bidang Pendidikan, Kepala Bidang PAUD Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Kepala Sekolah dan Staf Pengajar serta Wali Murid.
Staf Ahli Bidang Pendidikan Kabupaten Maybrat, Drs. Bernadus Nauw, mengatakan anak-anak merupakan aset masa depan yang harus dibina, diarahkan dan dibentuk secara baik dan benar.
“PAUD/TK, memiliki sarana dan prasarana yang minim, dalam menunjang kegiatan bernyanyi dan bermain. Sehingga ini perlu dikoordinasikan dengan Dinas terkait guna menjawab penyelenggaraan pendidikan di Maybrat,” ujarnya.
Menurutnya, proses perencanaan yang baik ada kaitan dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Maybrat, dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM). Maka perlu terbentuknya SDM yang baik mulai dari tingkat PAUD/TK hingga tingkat atas.
“Pendidikan usia dini harus dipersiapkan secara baik, mulai dari gedung, sarana belajar, guru dan lingkungan yang sehat,” pungkasnya.
Kepala Sekolah PAUD Yamko, Marius Turot, S.Pd, mengutarakan penamatan para murid ini merupakan angkatan pertama, setelah PAUD ini mendapat izin operasional dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten.
“Ini dilakukan untuk menyiapkan anak secara optimal ke jenjang Sekolah Dasar, dan PAUD ini, memiliki 4 tenaga pendidik dan tenaga kependidikan 5 orang,” tuturnya.
“Sarana penunjang bermain dan beryanyi masih berstatus pinjam pakai, sehingga kami harap ada perhatian dan dukungan dari pemerintah dalam memajukan pendidikan anak usia dini,” pungkasnya. (es)