MANOKWARI,JAGATPAPUA.com–
Anggota DPR Papua Barat, Ferry Auparay mengatakan usia 25 Tahun Provinsi Papua Barat bukanlah usia yang muda tetapi cukup mapan dalam menyukseskan pembangunan di Papua Barat.
Sebagai anggota DPR Papua Barat periode 2024-2029 tentu memikul tanggung jawab sebagai salah satu instrumen pemerintah untuk mengawal pembangunan daerah kedepan.
Ia berharap , Pemprov Papua Barat harus melakukan evaluasi program kerja tahun-tahun sebelumnya. Sehingga kedepan peruntukan anggaran dapat terealisasi tepat sasaran.
Sebab hingga saat ini, Ekonomi rakyat, Pendidikan dan kesehatan masih menjadi persoalan yang perlu untuk ditinjau kembali.
“Saya secara pribadi tetapi juga lembaga DPR Provinsi Papua Barat terlebih khusus fraksi Golkar berharap dengan usia 25 tahun Papua Barat ini, Mari kita kembali mengevaluasi ke belakang agenda-agenda pembangunan yang diprogramkan selama 25 Tahun. Capaian itu sudah sampai di mana, semua bidang , baik pendidikan, kesehatan, infrastruktur maupun ekonomi. Sudah berapa biaya negara yang telah dikeluarkan untuk tujuan kesejahteraan masyarakat tentu pasti masih jauh dari harapan,”beber Ferry Auparay
Menurut Ia, APBD selaku instrumen pendorong Kesejahteraan Rakyat diharapkan lima tahun kedepan dapat menyentuh sendi-sendi ekonomi masyarakat di Papua Barat.
“Terutama mereka (masyarakat) yang tinggal di daerah gunung, lembah, sungai dan pulau-pulau terluar. Sebagi anggota DPR provinsi Papua Barat saya berharap adanya kolaborasi antara eksekutif legislatif dan yudikatif dalam rangka bersama membangun Provinsi Papua Barat ke depan yang lebih sejahtera dan maju,”ujarnya.
Sebab menurut Ferry Auparay, sebagai warga negara Indonesia sangat bersyukur karena ia salah satu anggota DPR Papua Barat yang dipilih oleh Tuhan untuk ada dalam pemerintahan ini.
“Artinya kami termasuk warga negara yang beruntung, kita harus ingat bahwa banyak warga negara di Provinsi Papua Barat yang tidak beruntung tidak punya penghasilan dan kemudahan- kemudahan seperti kami,”ungkapnya.
Untuk itu, dengan berkat tersebut harus bekerja dengan hati dan jujur untuk bisa mensejahterakan anak-anak bangsa yang ada di Provinsi Papua Barat.
Prinsipnya sebagai mitra eksekutif, akan tetap mendukung program kerja pemerintah yang menyentuh kepada pembangunan dan kesejahteraan rakyat.(jp/ask)