RANSIKI, JAGATPAPUA.com — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari Selatan (Mansel), melantik 18 anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), di Aula Penginapan Srikandi Distrik Ransiki, Sabtu (29/10/2022).
Ketua Bawaslu Mansel Saul Rawar mengatakan, setelah dilantik, 18 anggota Panwascam ini akan langsung melaksanakan tugas di distrik masing-masing.
“Mereka akan turut mengawal pelaksanaan verifikasi faktual keanggotaan partai politik di tingkat distrik. Karena selama ini dari kabupaten yang ikut kawal. Dengan adanya anggota Panwascam yang baru dilantik, akan kian memperkuat kordinasi pengawasan, karena sudah ada jajaran kami di tingkat distrik,” tuturnya.
Usai dilantik, 18 anggota Panwascam tersebut langsung diberikan Bimbingan Teknis (Bimtek) guna memahami tugas Panwas dalam pelaksanaan pesta demokrasi 2024 mendatang.
Pada Bimtek tersebut, Ketua Bawaslu Mansel Saul Rawar memberikan materi terkait setiap tugas dan fungsi seorang anggota Panwascam, yang diantaranya, mengawasi pelaksanaan tahapan penyelenggaraan Pemilu di wilayah kecamatan.
“Selain itu, mencegah terjadinya praktik politik uang serta mengawasi netralitas semua pihak yang dilarang ikut serta dalam kegiatan kampanye sebagaimana diatur dalam Undang-undang Pemilu,” tuturnya.
Dia kemudian berharap, setiap anggota Panwascam bisa menjaga integritas dalam setiap tugas yang diberikan.
“Sebagai Ketua Bawaslu Mansel, saya berharap teman-teman yang dilantik ini benar-benar bisa bekerja sesuai aturan dan menjaga integritas,” tegasnya.(JP)